Mv review – Oh My Girl– Windy Day + A-ing



Nah dimusim semi kemarin oh my girl menyapa kita untuk kedua kalinya dengan single windy day.

Di mv ini kita diajak ke negeri fantasi lagi setelah closer.selain itu kita juga diajak berangin ria bersama oh my girl.

Mv ini bercerita tentang mungkin sesuatu yang rahasia yang dibawa oleh angin. mereka kembali menjadi putri negri fantasi.

Di mv ini mereka berusaha mengungkap semua pesan yang dibawa oleh angin tersebut. Mereka berusaha sangat keras untuk dapat mengerti pesan yang dibawa oleh angin tersebut.

Mulai dari mencarinya dihutan hingga masuk kedalam labirin yang gelap. hingga akhirnya mereka menemukan semua pecahan puzzle teka teki yang membuat mereka benar benar merasa ingin tahu.

Dan diakhir mv tersebut teka teki tersebut akhirnya terpecahkan.

 menurutku.bagian menarik dari mv ini adalah ketika mereka menemukan jawabannya
yaitu ketika mereka mengeluarkan tanduk rusa dari kepalanya..

 

nah discene ini mungkin ada sebagian dari kita yang ngehubungin ini sama mv Closer..

 
dan ini dia jawaban dari sang rusa  xD.

Bukan Oh My Girl jika mereka tak menghasilkan sesuatu yang unik disetiap comebacknya..nah yang kusuka dari single ini..lagunya yang khas banget sama nuansa timur tengah...
seolah olah menghadirkan musim semi digurun pasir yang tandus xD
dimulai dari alunan gitar yang slow.sampai iringan yang mendayu dayu.
kalau ngomongin outfitnya..nah ini dia juga uniknya..
outfit yang terkesan colorful namun tetap menonjolkan sisi tersendiri disetiap membernya..

ini salah satu lagu recomended banget kalau kamu memang suka dengan sesuatu yang unik :)




Dan tak ada lelahnya akhirnya oh my girl kembali menyapa kita dimusim panas ini dengan single remake dari Papaya yang diberi judul A-ing.

Mv yang kental akan suasana summer in.terkesan cheerful,cute,dan juga sedikit sassy

Jika kita melihat openingnya..it’s littely remind you with lion heartnya snsd xD

 
mungkin siap siap aja buat kalian akan disuguhkan dengan banyak sesuatu yang manis... mungkin kalian akan kena diabetes :p

 
kalau boleh ngasih komentar... ini mv terlalu banyak dekorasi yang terlalu colorful sehingga mungkin membuat matamu sakit :p

nah kalau outfitnya..ngga perlu diraguin lagi.. oh my girl berada pada stylish yang tepat :p menurutku pemilihan outfitnya udah pas sih sama masing masing personel..
trus ngomongin lagunya.. dengan iringan yang bergenre pop reagge yang fresh ditelinga.

nah lagu ini bercerita tentang  seorang yang ingin dimengerti..kita kan pasti punya dunianya sendiri sendiri.. dan oh my girl juga ingin dimengerti.. :p

sekali lagi.. ini lagu lumayan recomended buat summer ini :D 







Komentar